Soal SKI Kelas 6 Semester 2 Bab VI. Sunan Kalijaga ~ sekolahmuonline.com
Soal SKI Kelas 6 Semester 2 Bab VI. Sunan Kalijaga ~ sekolahmuonline.com. Pembaca Sekolahmuonline, berikut ini Sekolahmuonline sajikan contoh Soal Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah (MI) Semester Genap (Semester 2) lengkap dengan kunci jawabannya. Soal di bawah ini khusus membahas soal-soal Bab 6 tentang Sunan Kalijaga.
Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Semester Genap (Semester 2) terdiri dari 4 Bab. Keempat Bab tersebut adalah:
- Bab VI. Sunan Kalijaga
- Bab VII. Sunan Muria
- Bab VIII. Sunan Kudus
- Bab IX. Sunan Gunung Jati
Soal SKI Kelas VI Semester 2 Bab VI. Sunan Kalijaga
Nah, berikut ini soal Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Semester Genap Bab 6 yang membahas tentang Sunan Kalijaga.
Jawablah soal-soal di bawah ini!
1. Mengapa Raden Sahid diusir dari rumah orang tuanya saat remaja!
2. Apa peristiwa yang terjadi sehingga membuat Raden Sahid kembali menuju kebenaran!
3. Bagaimana reformasi pertunjukan wayang yang dilakukan Sunan Kalijaga dan Wali Songo lainnya?
4. Bagaimana sikap Sunan Kalijaga dalam berdakwah?
5. Bagaimana peran penting Sunan Kalijaga dalam mengembangkan Islam di Indonesia?
Kunci Jawaban Soal SKI Kelas 6 Semester 2 Bab VI. Sunan Kalijaga
1. Mengapa Raden Sahid diusir dari rumah orang tuanya saat remaja!
Jawaban:
Di usia remaja, Raden Sahid tumbuh menjadi ilmuan silat, dan remaja yang kontroversi di mata orang Tuban. Sisi lain Raden Sahid, ia banyak bergaul dengan rakyat jelata meski ia seorang putra bangsawan. Rupanya ia menyaksikan korupsi para pejabat pemerintahan yang memungut upeti kepada rakyat jelata. Melihat kondisi ini, Raden Sahid memperhatikan para pejabat yang sewenang-wenang atas kekuasaannya hingga mengambil paksa sebahagian harta mereka untuk diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Apa yang dilakukan Raden Sahid diketahui ayahnya dan diusir agar hengkang dari rumah dan tinggal di hutan Jati Sari. Orang-orang di sekitarnya mengenalnya dengan julukan lokajaya.
2. Apa peristiwa yang terjadi sehingga membuat Raden Sahid kembali menuju kebenaran!
Jawaban:
Perubahan drastis dalam pribadinya Raden Sahid terjadi ketika ia merampas tongkat Sunan Bonang yang berdaun emas. Sunan Bonang menyayangkan sikap baiknya yang memberi rakyat jelata dari hasil pengambilan paksa harta orang lain. Kemudian Sunan Bonang menasehatinya “bagai berwudhu dengan air kencing” tindakannya yang berniat baik tetapi dilakukan dengan perbuatan kotor. Sunan Bonang pun menunjukkan kemampuannya mengubah buah aren menjadi emas. Peristiwa ini membuat Raden Sahid menyesali perbuatannya, belajar dan berusaha menjadi manusia yang agung sampai diangkat menjadi salah satu anggota Wali Songo. Nama Kalijaga dikaitkan dengan cerita perjalanannya bersama Syekh Siti Jenar ke beberapa tempat di Jawa untuk membersihkan tempat-tempat angker yang menjadi tempat pemujaan Dewa.
3. Bagaimana reformasi pertunjukan wayang yang dilakukan Sunan Kalijaga dan Wali Songo lainnya?
Jawaban:
Di Masa Majapahit, pertunjukan wayang berkaitan dengan kegiatan keagamaan Hindu-Budha, dan menjadi sarana komunikasi yang efektif dengan masyarakat. Karena itu, Sunan Kalijaga berdakwah melalui pendekatan seni dan kearifan lokal.
Dalam perkembangannya, Sunan Kalijaga dan anggota Wali Songo lainnya mereformasi seni pertunjukan wayang berdasarkan aturan yang disepakati bersama, diantaranya:
- Seni Wayang perlu diteruskan dengan perubahan-perubahan sesuai zaman.
- Bentuk wayang berupa arca-arca harus dirubah
- Merubah cerita dewa menjadi cerita yang mengandung jiwa Islam
- Cerita wayang berisi keimanan, ibadah,ahlak, dan sopan santun
- Pegelaran wayang diselenggarakan dengan tata cara sopan santun jauh dari
maksiat
Salah satu contoh perubahan cerita yang diterapkan Wali Songo misalnya, cerita dewa-dewa yang menjadi tokoh sesembahan diubah menjadi susunan silsilah keturunan Nabi Adam dari jalur Nabi Syits, begitu juga, tokoh-tokoh yang diidolakan dalam ajaran kapitayan, seperti Semar, Petruk, Nala Gareng, dan Bagong dimunculkan sebagai punakawan yang mampu mengalahkan dewa-dewa Hindu. Sunan Kalijaga tampil dengan kepiawaiannya sebagai dalang, berkeliling ke berbagai daerah menjadikan Islam berkembang dan meluas di Nusantara.
4. Bagaimana sikap Sunan Kalijaga dalam berdakwah?
Jawaban:
Sunan Kalijaga adalah sosok yang tekun, istikamah, toleran, dan seorang seniman yang kaya dengan gagasan dalam mengembangkan Islam di zamannya.
Dalam usaha menyebarkan dan mengembangkan dakwah Islam di Indonesia, Sunan Kalijaga patut menjadi teladan dalam sikap Positif yang ditunjukkan, antara lain:
1.Tekun, istikamah, dan toleran
Usia yang panjang bagi Sunan Kalijaga, memberikan waktu luang baginya mengabdikan diri menyebarkan Islam. Penyebaran Islam yang cukup meluas di tangan Sunan Kalijaga dan Wali Songo lainnya, dikarenakan ketekunannya berkeliling dakwah dari satu daerah ke daerah lain dengan pendekatan seni budaya dan kebijaksaannya menyampaikan ajaran Islam dengan cara santun, toleran tanpa paksaan. Kedatangannya menjadi dalang di sejumlah daerah tanpa mengharap upah. Baginya, ucapan dua kalimah syahadat menjadi upah yang tak ternilai harganya.
2. Seniman kreatif punya banyak ide dan gagasan
Berbagai peninggalan bersejarah seperti gubahan tembang, karya suluk, rancangan dan lakon wayang kulit, permainan tradisonal formasi alat-alat gamelan, rancangan alat-alat pertanian dan sumbangsih terhadap ketatan negaraan yang baik, merupakan sikap hidup bernilai Positif untuk diteladani. Sosoknya yang menjadi kreator atas perubahan wayang, menuangkan ide-ide guna pengembangan Islam patut menjadi contoh bagi muslim Indonesia untuk terus berinovasi demi kemajuan umat manusia.
5. Bagaimana peran penting Sunan Kalijaga dalam mengembangkan Islam di Indonesia?
Jawaban:
Berperan penting dalam menanamkan nilai-nilai Islam melalui Seni Wayang, tembang, dongeng, dan permainan anak. Serta mempertahankan tradisi, budaya dan kearifan lokal
Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah (MI) Semester Genap (Semester 2) Bab 6 Sunan Kalijaga lengkap dengan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat. Silakan baca-baca postingan Sekolahmuonline yang lainnya.
Lengkap rangkuman atau ringkasan (review) Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah (MI) Semester Genap (Semester 2) Kurikulum 2013 semua Bab silakan baca pada postingan-postingan di bawah ini:
- Rangkuman SKI Kelas 6 Bab VI. Sunan Kalijaga ~ sekolahmuonline.com
- Rangkuman SKI Kelas 6 Bab VII. Sunan Muria ~ sekolahmuonline.com
- Rangkuman SKI Kelas 6 Bab VIII. Sunan Kudus ~ sekolahmuonline.com
- Rangkuman SKI Kelas 6 Bab IX. Sunan Gunung Jati ~ sekolahmuonline.com
Lengkap soal dan kunci jawabannya Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) Kelas VI Madrasah Ibtidaiyah (MI) Semester Genap (Semester 2) Kurikulum 2013 semua Bab silakan baca pada postingan-postingan di bawah ini:
- Soal SKI Kelas 6 Bab VI. Sunan Kalijaga ~ sekolahmuonline.com
- Soal SKI Kelas 6 Bab VII. Sunan Muria ~ sekolahmuonline.com
- Soal SKI Kelas 6 Bab VIII. Sunan Kudus ~ sekolahmuonline.com
- Soal SKI Kelas 6 Bab IX. Sunan Gunung Jati ~ sekolahmuonline.com