Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal PG dan Essay Ekonomi Kelas 12 Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang ~ Part 1

Soal PG dan Essay Ekonomi Kelas 12 Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang ~ Part 1 ~ sekolahmuonline.com. Pembaca Sekolahmuonline, berikut ini Sekolahmuonline sajikan bagian pertama (Part 1) dari Contoh Soal Ekonomi Kelas 12 Bab Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang lengkap dengan kunci jawabannya. Bagian pertama ini berisi contoh soal Pembelajaran 1 yang membahas tentang Jurnal Penutup dan Pembelajaran 2 yang membahas tentang Buku Besar dan Neraca Saldo Setelah Penutupan.

Soal Ekonomi Kelas 12 SMA Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang ~ Part 1


Soal Pilihan Ganda dan Essay Ekonomi Kelas XII Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang ~ Part 1

Soal-soal di bawah ini terdiri dari soal-soal pilihan ganda dan soal-soal essay. Bagian A berupa soal-soal pilihan ganda dan kunci jawabannya. Bagian B berupa soal-soal essay yang juga dilengkapi dengan kunci jawabannya. 

A. Soal Pilihan Ganda Jurnal Penutup

Jawablah soal-soal berikut ini dengan memilih huruf A, B, C, D, atau E pada jawaban yang benar dan tepat!

1. Akun di bawah yang tidak dibuatkan jurnal penutup pada akhir periode adalah…

A. Persediaan barang dagang

B. Penjualan

C. Beban angkut penjualan

D. Pembelian

E. Prive


Jawaban: A

Akun riil (harta utang dan modal)

2. Pekiraan yang dibuat jurnal penutup adalah akun sementara. Yang termasuk akun sementara pada perusahaan dagang adalah…

A. Piutang dagang

B. Perlengkapan

C. Sewa toko dibayar dimuka

D. Persediaan barang dagang

E. Retur pembelian


Jawaban: E

Akun sementara atau nominal meliputi penjualan, pendapatan, beban da kon prive


3. Pernyataan dibawah ini menunjukan proses untuk membuat jurnal penutup, dari pernyataan tersebut manakah yang tidak tepat dalam proses membuat jurnal penutupnya:

A. Akun Retur Pejualan dan Potongan Perjualan bersaldo debet, dikredit oleh akun Ikhtisar laba rugi

B. Akun Pembelian dan biaya angkut pembelian yang bersaldo debet, dikredit oleh akun Ikhtisar laba rugi

C. Akun Retur Pembelian dan Potongan Pembelian yang bersaldo debet , dikredit oleh akun Ikhtisar laba rugi

D. Perkiriaan Prive yang bersaldo debet dikredit oleh akun modal

E. Akun Ikhtisar Laba/rugi ditutup oleh akun modal


Jawaban: C

Penjualan dikredit oleh ikhtisar laba rugi, retur dan potongan penjualan ddidebet oleh ikhtisar laba rugi Pembelian didebet ikhitiar laba rugi dan ikhtisar laba rugi, Baban –beban didebet oleh ikhtisar laba rugi

4. Jika Ikhtisar Laba/rugi bersaldo debet, maka pada jurnal penutupnya akan :

A. Di debet modal dan kreditnya Ikhtisar Laba/rugi

B. Di kredit penjualan bersih dan didebetnya Ikhtisar Laba/rugi

C. Di kredit modal dan di debetnya Ikhtisar Laba/rugi

D. Di debet Ikhtisar Laba/rugi dan di debetnya pembelian

E. Di kredit Ikhtisar Laba/rugi didebetnya penjualan


Jawaban: A

Maka modal akan debet dan ikhtisar laba rugi kredit


5. Akun di perusahaan dagang yang dijurnal penutupnya Ikhtisar Laba/rugi adalah akun….

A. Penjualan, pembelian, retur penjualan,retur pembelian dan prive

B. Penjualan, retur penjualan, pembelian, beban angkut pembelian dan beban-beban

C. Penjualan, retur pembelian, prive , beban angkut pembelian dan deviden

D. Pembelian, retur pembelian , persediaan barang dagang, penjualan dan beban penjualan

E. Penjualan, piutang dagang, pembelian, beban-beban, prive dan potongan pembelian.


Jawaban: B

Penjualan, retur penjualan, pembelian, beban angkut pembelian dan beban-beban

6. Perhatikan Jurnal penutup dibawah ini, manakah yang paling benar

Soal ekonomi kelas 12 Jurnal penutup


Soal ekonomi kelas 12 Jurnal penutup




Jawaban: C

Ikhtisar laba rugi debet dan retur dan potongan penjualan di kredit


7. Perhatikan jurnal dibawah ini

Soal ekonomi kelas 12 Jurnal penutup

Jika diperhatikan jurnal penutup di atas yang menyebabkan salah terjadi pada akun….

A. Penjualan dan biaya angkut penjualan

B. Biaya angkut penjualan dan ikhtisar laba rugi

C. Pejualan saja

D. Biaya angkut penjualan saja

E. Ikhtisar laba rugi saja


Jawaban: C

Beban seharusnya dikredit

8. Akun yang pada saat dibuatkan jurnal penutup jumlahnya disebelah debet adalah…

A. Pembelian

B. Biaya angkut penjualan

C. Biaya angkut pembelian

D. Potongan pembelian

E. Prive


Jawaban: D

Potongan pembelian bersaldo kredit maka jurnal penutupnya di debet

9. Akun yang tidak ditutup dengan akun ikhtisar laba rugi adalah…

A. Retur Pembelian

B. Retur Penjualan

C. Potongan penjalan

D. Potongan Penjualan

E. Prive


Jawaban: E

Ikhtisar laba rugi menutup akun penjualan, pembelian, retur dan potongan penjualan dan retur dan potongan pembelian

10. Akun penjualan bersih yang bersaldo dikredit didebet oleh akun …

A. Ikhtisar Laba/rugi

B. Retur penjualan

C. Potongan Penjualan

D. Retur pembelian

E. Potongan pembelian


Jawaban: A

Ikhitisar laba rugi

🌟🌟🌟🌟🌟🌟🌟

B. Soal Uraian Jurnal Penutup

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar dan tepat!

1. Jelaskan pengertian jurnal penutup!


Jawaban:

Jurnal penutup adalah jurnal yang dibuat pada akhir periode akuntansi untuk mentransfer saldo dari akun sementara (akun nominal) ke akun permanen. Pada perusahaan dagang proses jurnal penutup pada dasarnya sama dengan perusahaan jasa, hanya berbeda akun yang dibuatkan jurnal penutupnya. Jurnal penutup dibuat ketika laporan keuangan selesai disusun. Hal ini untuk memastikan bahwa setiap akun nominal memiliki saldo 0 (nol) untuk memulai siklus akuntansi berikutnya.


2. Sebutkan akun-akun perusahaan dagang yang ditutup pada akhir periode!


Jawaban:

Akun-akun perusahaan dagang yang ditutup pada akhir periode adalah sebagai berikut:

a. Penjualan

b. Retur Penjualan

c. Potongan Penjualan

d. Pembelian

e. Beban angkut pembelian

f. Retur Pembelian

g. Potongan Pembelian

h. Beban-beban

i. Laba/rugi perusahaan

j. Prive


3. Sebutkan dan jelaskan langkah-langkah membuat Jurnal Penutup!


Jawaban:

Jurnal penutup dilakukan setiap akhir periode dan langkah-langkah untuk membuat jurnal penutup sebagai berikut:

a. Menutup akun Pejualan, Retur Penjualan dan Potongan PenjualanPenjualan yang bersaldo kredit kita akan debet dan sedangkan akun Retur Penjualan

dan Potongan Penjualan yang memiliki saldo debet akan di kredit. Selanjutnya selisih dari Penjualan dan Retur penjualan dan potongan Pejualan yang disebut penjualan bersih akan dikredit oleh akun ikhtsar laba rugi, 


b. Menutup akun Pembelian dan Beban Pembelian

Pembelian dan beban pembelian yang bersaldo debet kita kredit dan mendebet akun Ikhtisar Laba/rugi

c. Menutup akun Retur pembelian dan potongan pembelian

Akun retur pembelian dan potongan pembelian yang bersaldo kredit akan didebet oleh akun ikhtisar laba rugi.

d. Menutup akun beban operasional

Beban yang bersaldo debet kita kredit dan mendebet akun Ikhtisar Laba/rugi,

e. Menutup Akun Ikhtisar Laba/rugi

Menutup Akun Ikhtisar Laba/rugi dengan cara memindahkan saldonya ke akun modal

f. Menutup akun prive

Akun prive yang memiliki saldo debet akan dikredit dan mendebet akun modal


4. Bagaimana cara melakukan jurnal penutup pada perusahaan?

Jawaban:

Jurnal penutup pada perusahaan dagang dilakukan dengan cara :

a. Akun penjualan bersih yang bersaldo kredit didebet oleh pekiraan Ikhtisar Laba/rugi 

b. Akun Retur Penjualan bersaldo debet, dikredit oleh akun Ikhtisar Laba/rugi

c. Akun Pembelian dan Beban angkut pembelian yang bersaldo debet, dikredit oleh akun Ikhtisar Laba/rugi 

d. Akun Retur Pembelian yang bersaldo kredit , didebet oleh akun Ikhtisar Laba/rugi 

e. Perkiriaan Prive yang bersaldo debet dikredit oleh akun modal

f. Akun Ikhtisar Laba/rugi ditutup oleh akun modal

5. Perhatikan Jurnal penutup dibawah ini

Buku Besar dan Neraca Saldo Setelah Penutupan

Berdasarkan jurnal penutup diatas buat buku besar setelah penutup untuk akun

1. Pembelian

2. Retur pembelian

3. Potongan Pembelian

4. Ikhtisar laba rugi

5. Modal

Jawaban:

Soal ekonomi Buku Besar dan Neraca Saldo Setelah Penutupan

Bagian kedua (Part 2) baca di sini:


Demikian postingan Sekolahmuonline yang menyajikan Contoh Soal Pilihan Ganda dan Essay Ekonomi Kelas 12 Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang Part 1 Lengkap dengan Kunci Jawabannya. Semoga bermanfaat. Silakan baca-baca postingan Sekolahmuonline yang lainnya.

Soal Ekonomi Kelas XII Semua Bab

Lengkap contoh soal mata pelajaran Ekonomi kelas 12 dan kunci jawabannya semua Bab silakan baca pada postingan Sekolahmuonline di bawah ini. Jika ada link/tautan yang error silakan langsung beritahukan kami lewat kolom komentar yang sudah disediakan untuk kami perbaiki segera. Terimakasih.

Rangkuman Ekonomi Kelas XII Semua Bab

Lengkap rangkuman atau ringkasan mata pelajaran Ekonomi kelas 12 semua Bab silakan baca pada postingan Sekolahmuonline di bawah ini. Jika ada link/tautan yang error silakan langsung beritahukan kami lewat kolom komentar yang sudah disediakan untuk kami perbaiki segera. Terimakasih.

Posting Komentar untuk "Soal PG dan Essay Ekonomi Kelas 12 Bab 6 Tahap Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Dagang ~ Part 1"

close